Rumah Adat Jawa Timur
PEWARTANUSANTARA.COM - Desain Rumah Adat dari Jawa Timur hampir serupa dengan Jawa Tengah yang mana disebut sebagai Rumah Joglo. Akan tetapi rumah joglo di Jawa timur memiliki ciri khas yang berbeda. Di mana mengandung makna filosofis yang mencerminkan masyarakat Jawa Timur.
Rumah adat ini biasa disebut masyarakat sebagai Joglo Situbondo. Mempunyai bentuk limas yang masih banyak bangunannya di wilayah Ponorogo.
Memang dari luar rumah ini tampak sama dengan Rumah Jawa Tengah. Akan tetapi ada ciri khas yang melekat dalam rumah Joglo Situbondo ini. Paling utama ialah kayu jati yang dipakai sebagai bahan dasar.
Kokohnya kayu jati inilah yang banyak di manfaatkan masyarakat dahulu. Mulai dari dinding, tiang bahkan sampai lantai.
Pendopo Rumah Adat Jawa Timur
Uniknya dalam rumah Joglo ini hanya terbagi menjadi dua bagian saja. Pertama adalah ruang pendopo, yang ukuranya luas karena tempat menerima tamu. Selain itu ruangan ini juga merupakan balai pertemuan warga.
Ruang Belakang
Sedangkan satu lagi ialah ruang belakang. Nah, dalam ruangan ini dibagi menjadi dua, kamar dan dapur. Disekat oleh dinding yang terbuat dari kayu.
Selain itu kalau dari luar rumah Joglo ini mempunyai atap yang terbilang sangat tinggi, terutama di bagian tengah. Dengan ditambahkan dekorasi hiasan yang membuat rumah ini menjadi tambah mempesona. Ruangan bagian belakang yang terdiri dari kamar tadi dibagi atas 3 bagian yakni.
Kamar kanan
Kamar ini terletak pada bagian kanan rumah Joglo. Secara adat Jawa timur disebut sebagai sentong tangen.
Kamar tengah
Sedangkan untuk kamar tengah biasa disebut dengan nama lain sentong tengah. Secara khusus tidak ada pembagian kamar berdasarkan status keluarga. Jadi kamar bisa dipakai oleh siapa saja.
Kamar kiri
Sentong kiwa adalah kamar yang letaknya di bagian kiri rumah Joglo Situbondo.
Selain ciri tadi, ada hal yang hanya ditemukan di rumah Joglo Jawa Timur. Dekorasi yang ada pada bagian pintu. Yang mana selalu terdapat ukiran di dalamnya.
Masyarakat Jawa timur, lebih tepatnya pemilik rumah adat Jawa Timur percaya itu bisa melindungi dari bahaya. Sedangkan pada bagian kamar tengah mempunyai keunikan yang mana terdapat cermin dan sisir terbuat dari tanduk.
Dari keunikan tadi membuat rumah adat Joglo Situbondo ini mempunyai ciri yang berbeda dengan rumah adat di provinsi lainnya.
Penulis:
Editor: Erniyati Khalida